Cara Mengatasi Alergi Kulit Tak Kunjung Sembuh, Ini 6 Poinnya!

  Sabtu, 10 Agustus 2024 | 15:41 WIB
   Team Prosix
cara-mengatasi-alergi-kulit-tak-kunjung-sembuh-ini-6-poinnya_QRn.jpg

Sumber: freepik.com

Alergi kulit bisa muncul kapan saja ketika ada alergen yang kontak dengan permukaan kulit, atau jenis alergen lain yang memicu reaksi dari dalam. Namun jika alergi kulit tak kunjung sembuh, rasanya kamu perlu mencari pertolongan yang tepat agar keluhan ini bisa segera diatasi.

Munculnya gejala dan reaksi alergi yang cukup mengganggu kebanyakan penderitanya masih bisa ditolerir ketika kemudian mereda. Saat hal ini terjadi terus menerus, maka kamu harus paham benar cara menyikapinya.

Apa Penyebab Alergi Kulit Tak Kunjung Sembuh?

Sumber: freepik.com

Sebenarnya alergi kulit sendiri merupakan sebuah gejala atau reaksi sistem daya tahan tubuh pada alergen yang kontak dengan kulit, atau alergen lain yang masuk ke dalam tubuh. Reaksi alergi kulit kemudian muncul dan memicu rasa tak nyaman yang tak berkesudahan.

Beberapa hal bisa jadi pemicu kenapa alergi ini tidak kunjung sembuh dan bertahan sedemikian lama.

  • Pertama, kondisi alergi memang pada dasarnya belum bisa disembuhkan, hanya dapat diringankan gejalanya dengan terapi yang ketat dan di bawah pengawasan dokter ahli.

  • Kedua, alergi terus muncul karena adanya alergen yang secara konstan terpapar pada tubuh. Hal ini akan ‘memaksa’ tubuh untuk terus menunjukkan gejala alergi kulit.

  • Ketiga, adanya infeksi yang dialami tubuh., mulai dari sinusitis, tonsilitis, hepatitis, hingga infeksi saluran kemih. Gejala alergi kulit yang muncul bisa disertai gatal dan biduran.

  • Keempat, faktor psikis yang dialami seseorang. Stres dan depresi dapat menjadi pemicu munculnya gejala alergi ini.

  • Kelima, adanya penyakit sistemik yang berkaitan dengan metabolisme tubuh. Beberapa jenis penyakit ini bisa memicu urtikaria atau biduran kronis yang sangat mengganggu dan gejalanya muncul hampir setiap hari.

Mungkin saja masih ada beberapa pemicu lain kenapa alergi kulit tak kunjung sembuh. Tapi setidaknya lima poin ini bisa jadi penyebab paling umum yang membuat kondisinya bertahan cukup lama.

Lalu Bagaimana Cara Mengatasinya?

Sumber: freepik.com

1. Konsumsi Obat Pereda Gejala Alergi

Cara pertama jelas mengkonsumsi obat pereda gejala alergi dengan kandungan yang direkomendasikan oleh dokter, misalnya saja cetirizine yang mudah didapatkan. Obat ini akan membantu tubuh mengurangi gejala alergi yang muncul sehingga rasa gatal dan tidak nyaman yang muncul bisa dikurangi secara signifikan.

2. Jauhkan Diri dari Alergen

Cara kedua yang paling ampuh adalah menjauhkan diri dari paparan alergen, apa pun bentuk dan berapa pun jumlahnya. Cara ini bisa jadi hal terbaik yang bisa kamu lakukan secara mandiri sebab jika tidak terpapar alergen gejala alergi tidak akan muncul dan mengganggu. Pastikan dulu apa yang jadi pemicu gejala alergi ini, dan hindari dengan seksama.

3. Coba Mandi Air Dingin

Mandi atau kompres dengan air dingin bisa membantu mengurangi rasa gatal yang muncul dengan menenangkan kulit. Pastikan mandi dengan air bersih dan bilas tubuh hingga merata, kamu akan merasakan efek nyaman dalam waktu singkat setelah air menyentuh tubuhmu.

4. Ingat untuk Tidak Menggaruk

Jangan menggaruk bagian yang gatal atau kering meski godaan kenikmatan sesaat muncul. Menggaruk hanya akan meningkatkan risiko kulit menjadi lecet, dan justru membuat kamu berhadapan dengan luka terbuka. Ini akan membuatmu makin tidak nyaman dan perlu penanganan lainnya.

5. Jaga Suhu Tubuh

Berada di ruangan dengan pendingin akan jadi opsi yang sangat membantumu, sebab biasanya alergi kulit muncul ketika suhu udara panas, terik matahari langsung terkena kulit, atau keringat yang bercampur dengan kotoran polusi.

6. Datangi Dokter

Seperti yang disampaikan di atas, pada dasarnya alergi tidak bisa disembuhkan. Tapi ada sejenis terapi yang bisa dilakukan untuk membuat kulit memiliki daya tahan lebih baik pada alergen yang muncul. Kamu bisa berkonsultasi dengan dokter untuk urusan ini, agar kamu mendapat terapi yang tepat sesuai dengan kebutuhan.

 

Pada akhirnya kondisi alergi kulit yang tak kunjung sembuh tetap akan jadi hal yang harus diterima, dengan semua usaha mengatasi yang bisa kamu lihat di atas tadi. Selalu menyediakan obat dengan kandungan cetirizine menjadi salah satu hal yang disarankan, sebab obat ini dapat membantu mengurangi gejala alergi dan gangguan yang muncul. Semoga berguna, dan pastikan selalu hidup sehat!