Tips Belanja Kebutuhan Sehari-hari bagi Penderita Alergi

  Selasa, 30 April 2024 | 03:26 WIB
   Team Prosix
oktep47.1.png

Bagi sebagian orang, belanja merupakan aktivitas yang menyenangkan dan dipercaya dapat mengusir penat. Namun untuk urusan belanja bahan makanan, beberapa di antara kamu pasti masih sulit untuk membeli bahan makanan yang sehat. Berbagai makanan kalengan yang tersedia di supermarket menawarkan kepraktisan pengolahan, hingga mungkin membuatmu tertarik untuk membelinya. Meski mengklaim memiliki bahan dasar organik, tidak selamanya makanan kalengan tersebut dapat memenuhi kebutuhan gizimu, lo! Bahkan beberapa di antaranya justru membuat alergimu makin parah. Agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan, cobalah tips belanja kebutuhan sehari-hari di bawah ini.

Tips Berbelanja Kebutuhan Sehari-hari bagi Penderita Alergi

1. Jangan Lupa Membuat Daftar Belanja

Sebelum berangkat, pastikan kamu sudah membuat catatan tentang bahan makanan apa saja yang akan kamu beli dan olah. Pastikan catatan tersebut hanya berisi daftar makanan sehat saja dan tidak mengandung alergen. Daftar ini berfungsi agar kamu terhindar dari membeli barang yang tidak perlu, sehingga belanja akan menjadi lebih hemat. Usahakan juga agar membawa kantong belanja sendiri untuk mengurangi limbah plastik di rumah.

2. Jangan Melirik Makanan yang Tidak Sehat

Pastikan dalam daftar belanja makanan sehatmu terdapat beberapa macam makanan, seperti buah serta sayur segar, ikan segar atau beku (tuna atau salmon), ayam, daging sapi tanpa lemak, susu rendah lemak, gandum, sereal, dan masih banyak lagi. Sebisa mungkin gunakanlah minyak sayur dan margarin rendah lemak ketimbang mentega yang memiliki lemak trans. Kurangi juga penggunaan gula dan garam pada masakan. Untuk ikan, lebih baik memasaknya dengan cara dipanggang atau dikukus.

Apabila kamu berbelanja di supermarket, pilihlah makanan yang diletakkan di belakang. Supermarket biasanya meletakkan stok makanan lama di paling depan agar lebih cepat terjual. Pilihlah sayuran dengan warna yang lebih cerah dan hindari membeli buah yang terlihat memar. Yang terpenting di antara semuanya ialah, pastikan kamu membeli bahan makanan secukupnya agar tidak ada yang terbuang.

3. Membaca Label Informasi Produk Makanan

Banyak produk makanan yang sudah menyertakan informasi penting untuk orang-orang yang memiliki alergi. Seperti produk mengandung protein susu atau gandum dan apakah makanan diproduksi di tempat yang juga memproses bahan alergen seperti kacang.

Meski demikian, kamu harus tetap membaca segala informasi pada label yang tertera di kemasan produk. Ada kalanya produsen makanan melakukan perubahan formula akan bahan yang digunakan, bisa jadi perubahan ini juga menambahkan bahan-bahan yang menjadi alergen.

Maka dari itu, membaca label informasi sangat penting untuk mencegah munculnya reaksi alergi makanan.

4. Hindari Makanan Olahan

Apabila kamu sudah menetapkan tujuan untuk dapat hidup lebih sehat, sudah sewajarnya kamu berhenti membeli makanan olahan. Meski pengolahannya mudah, tapi makanan tersebut tidak terjamin kesehatannya karena sudah melewati berbagai proses yang melibatkan penambahan bahan kimia dan pengawet. Selain itu kamu sebaiknya menolak apabila ada petugas supermarket yang menawarkan sampel makanan olahan tersebut, karena hal ini dapat membuatmu tergiur untuk membelinya.

Jadi, apakah kamu sudah siap mengubah cara belanja kebutuhan sehari hari agar menjadi lebih sehat? Dengan mengikuti tips di atas, kamu tidak hanya mendapatkan tubuh yang lebih bugar namun pengeluaran pun menjadi lebih hemat.

Ingat, alergi bisa datang sewaktu waktu jika faktor penyebabnya ada di sekitar kamu. Saat gejala alergi datang, kamu bisa mengantisipasinya dengan menyediakan obat anti alergi yang dijual bebas di apotek. Biasanya obat anti alergi mengandung Antihistamin yang akan meredakan gejala alergi yang kamu alami sehingga bisa sehat kembali seperti sedia kala.