Inspirasi Pandawara Group, Aksi Nyata Pemuda Negeri

  Senin, 10 Juni 2024 | 08:46 WIB
   Team Prosix
inspirasi-pandawara-group-aksi-nyata-pemuda-negeri_yJg.jpg

Sumber: Instagram @pandawaragroup

Nama Pandawara Group sempat viral beberapa waktu belakangan karena aksi nyata dalam mengatasi permasalahan sampah yang ada di sungai di berbagai daerah di Indonesia. Dari kegiatan yang dilakukan sekelompok kecil ini, dampak signifikan bisa dirasakan banyak orang.

Kelompok anak muda ini sendiri melakukan pembersihan sampah di berbagai sungai hingga bersih sehingga mengembalikan keasrian yang ada di sungai tersebut. Meski beberapa kali sempat menuai pro dan kontra, nyatanya langkah nyata pemuda ini memberikan banyak teladan dan inspirasi untuk masyarakat Indonesia. Bahkan baru-baru ini mereka dikabarkan diundang ke kampus luar negeri guna melakukan studi mengenai aksi yang dilakukannya.

3 Poin Utama yang Bisa Jadi Inspirasi dan Teladan

Sumber: freepik.com

Di tengah terpaan konten yang sangat masif pada berbagai tren, Pandawara Group justru mencoba menerobos hal ini dengan gerakan yang cukup mengagetkan. Tidak banyak yang mengira bahwa masih ada anak-anak muda yang mau turun langsung ke sungai yang penuh dengan sampah, dan membersihkannya dengan tangan mereka sendiri.

Dari kegiatan yang dilakukannya kemudian ada beberapa inspirasi dan teladan yang kamu, dan semua orang bisa petik.

1. Inisiatif, Kepedulian, dan Aksi Nyata

Anak muda identik dengan inisiatif dan pikiran kritis pada isu-isu terkini. Pandawara Group tidak hanya banyak memberikan kontribusi dari segi gagasan, tapi juga aksi nyata yang terlihat jelas oleh masyarakat.

Sungai yang kotor dapat dibersihkan dalam waktu yang tidak terlalu lama, dan dengan niat serta kepedulian yang diwujudkan ke aksi nyata. Hal ini bisa menjadi inspirasi bahwa kepedulian pada lingkungan akan berdampak besar jika benar-benar dieksekusi, dan dilahirkan dalam kegiatan riil tidak berhenti pada ranah gagasan saja.

2. Konten yang Edukatif

Konten yang mendidik yang notabene menjadi dambaan netizen Indonesia benar-benar diperoleh dari aksi sekelompok pemuda ini. Pendidikan mengenai kepedulian pada lingkungan dan mengambil langkah nyata menjadi hal yang sangat masif setelah viral dan dibagikan ke banyak orang di media sosial.

Meski memang hingga saat ini sudah muncul beberapa gerakan lain yang terinspirasi oleh Pandawara Group, efek baik dari konten yang mereka buat sebenarnya jauh lebih dari itu. Kesadaran masyarakat pada lingkungan kembali disegarkan, dengan konten yang tidak hanya sedap secara visual namun juga menyiratkan nilai yang mendalam tentang peran pemuda di masyarakat sebagai penggerak.

3. Trigger untuk Masyarakat

Seperti yang dibahas pada poin kedua, terdapat beberapa kelompok yang kemudian turut mengikuti apa yang dilakukan grup pemuda ini dan membawa dampak nyata pada lingkungan sekitarnya. Tidak semua viral, tapi realitas yang ada diketahui dan dirasakan oleh orang-orang yang tergerak ini.

Jelas hal ini merupakan pemantik yang sangat positif, bahkan ketika konten yang mereka gunakan mendapat penolakan dan argumen miring dari pemerintah daerah tertentu. Pada akhirnya, pembersihan juga dilakukan, dan efek nyata ini yang sejatinya juga menjadi sasaran mereka.

Tetap Sehat saat Bersih-Bersih, Cermati Tips Simpel Berikut

Sumber: freepik.com

Jika kamu termasuk orang yang terinspirasi melihat apa yang dilakukan Pandawara Group, mungkin kamu sudah mulai melakukan aksi nyata yang sama. Tidak selalu membersihkan sungai atau pantai, tapi semua bisa dimulai dari lingkungan rumahmu.

Meski demikian hal positif ini idealnya dilakukan dengan cermat, agar kamu tidak justru terkena penyakit atau terserang gejala alergi yang mengganggu kesehatan. Beberapa tips simpel ini bisa kamu ikuti untuk bisa bersih-bersih tanpa harus berhadapan dengan risiko terserang penyakit atau alergi.

Gunakan perlengkapan yang memadai. Perlengkapan yang bisa kamu pakai sendiri antara lain masker, kacamata, sepatu boot atau sepatu karet yang cukup tinggi, sarung tangan, serta celemek. Perlengkapan sederhana ini bisa membantu kamu mengurangi kontak langsung dengan sampah atau kotoran yang dibersihkan

  • Jaga pola hidup sehat supaya daya tahan tubuh tetap terjaga dengan baik

  • Banyak minum air putih karena tubuh akan mengeluarkan banyak keringat

  • Kelompokkan sampah yang terkumpul agar mudah dibuang ke tempat pembuangan

  • Selalu sediakan obat alergi, jika sewaktu-waktu gejala alergi datang dan menyerang ketika kamu sedang bersih-bersih

 

Tidak bisa dipungkiri memang viralnya Pandawara Group membawa dampak yang baik untuk masyarakat Indonesia. Lepas dari pro dan kontra yang muncul, dampak positif yang dibawa anak-anak muda ini benar-benar bisa membantu masyarakat untuk sadar betapa pentingnya aksi nyata dalam ukuran sekecil apa pun. Tentu saja untuk mendukung aksi bersih-bersih yang kamu lakukan, kamu juga bisa selalu menyediakan obat alergi, salah satunya obat dengan kandungan cetirizine, untuk bersiap mengatasi gejala alergi yang muncul. Terus gaungkan pesan positif dari Pandawara Group, dan mari menjadi masyarakat yang lebih sadar akan isu lingkungan dan tidak ragu melakukan aksi nyata!