Kenapa Alergi Sering Kambuh? Cermati Sebab & Solusinya!

  Jumat, 05 Januari 2024 | 01:49 WIB
   Team Prosix
oktep6.1.jpg

Sumber: freepik.com

Jika kamu adalah orang yang memiliki alergi dan sering kambuh beberapa waktu belakangan, artikel ini akan cocok untuk kamu baca hingga selesai. Pertanyaan tentang kenapa alergi sering kambuh akan dijawab dengan lengkap di artikel ini.

Kondisi alergi yang dimiliki seseorang pada dasarnya bisa dipicu oleh banyak hal. Mulai dari kondisi bawaan, hingga sugesti dan berbagai hal lain. Satu hal yang pasti, gejala alergi tidak akan muncul tanpa ada penyebabnya.

Setiap alergi yang dimiliki akan menimbulkan gejala ketika seseorang terpapar alergen. Hal ini menjadi poin utama yang harus kamu pahami sebagai pengidap alergi, atau orang yang berada dekat dengan pemilik kondisi tersebut

Kenapa Alergi Sering Kambuh?

Alergi Kambuh

Sumber: freepik.com

Alergi hanya akan terjadi ketika tubuh mendeteksi adanya alergen, atau terjadi kontak dengan alergen. Yang sering tidak disadari oleh penderita alergi adalah bahwa alergen tidak selalu berasal dari hal yang tampak secara kasat mata.

Cukup banyak alergen yang berukuran mikroskopis yang tidak dapat dilihat secara langsung, dan bisa menempel pada berbagai titik tempat kamu berada. Ketika tubuh mendeteksi adanya alergen yang dekat atau kontak dengan bagian tubuh, maka reaksi pelepasan histamin akan dilakukan untuk meningkatkan pertahanan diri dari alergen.

Beberapa alasan jadi poin utama kenapa alergi sering kambuh, meski mungkin sudah menghindari alergen tersebut.

  • Pertama, faktor utama seseorang sering kambuh alerginya adalah daya tahan tubuh yang mungkin sedang menurun sehingga mudah bereaksi dengan alergen.
  • Kedua, tanpa disadari partikel alergen banyak mengenai tubuh penderita alergi, seperti debu, serbuk kayu.
  • Ketiga, tanpa diketahui kandungan makanan yang dimakan menggunakan bahan makanan yang mengandung alergen seperti udang, coklat, susu dan lain-lain.
  • Keempat, tanpa disadari kandungan dalam pakaian yang ternyata dapat memicu alergi seperti misalnya lateks.
  • Kelima, adanya kandungan alergen dalam obat yang dikonsumsi.
  • Keenam, kondisi lain yang harus diperiksakan ke dokter untuk diketahui dengan pasti

Secara umum, penyebab kenapa alergi sering kambuh bahkan ketika sedang di lingkungan rumah sendiri adalah adanya partikel alergen yang diidentifikasi oleh tubuh, tanpa disadari oleh penderita alergi ini. Ini kenapa gejala alergi terkadang muncul secara tiba-tiba bahkan ketika tidak ada alergen yang terlihat.

Ini Beberapa Cara yang Bisa Kamu Gunakan untuk Mengatasinya!

Alergi Kambuh

Sumber: freepik.com

Gejala alergi yang muncul terlalu sering tentu akan mengganggu aktivitas yang kamu miliki. Ini mengapa, penting untuk tahu benar cara mengatasinya dengan cepat sehingga kamu bisa tetap beraktivitas dengan normal.

Beberapa cara yang bisa kamu gunakan antara lain adalah sebagai berikut.

1. Jauhkan Diri dari Alergen

Langkah paling masuk akal adalah ketahui pemicu alergi yang dapat membuat kamu alergi lalu menjauhkan diri dari alergen tersebut. Apa pun bentuknya, segera jauhkan diri dari alergen yang memicu munculnya gejala alergi ini. Jika tidak bisa diketahui apa yang memicunya, segera lakukan tes alergi.

Well, kamu bisa berpindah ruangan yang bersih atau menggunakan peralatan pembersih udara atau mengendalikan suhu ruangan untuk menyikapi konteks ini.

2. Gunakan Bedak atau Kompres

Jika terjadi gatal, maka kamu bisa menggunakan bedak dengan kandungan menthol atau mengompresnya dengan air dingin di area yang terasa mengganggu. Cara ini efektif untuk mengurangi sensasi gatal yang muncul.

3. Tenangkan Diri

Jangan panik dan tetap tenang. Ambil napas panjang secara perlahan, dan duduk dengan nyaman selama gejala masih ada. Sambil menenangkan diri, kamu bisa mencari tahu apa pemicu gejala alergi ini muncul dan mencari obat yang tepat.

4. Konsumsi Obat yang Tepat

Banyak obat alergi yang dijual bebas saat ini dan aman dikonsumsi. Misalnya saja, obat dengan kandungan Cetirizine, bisa kamu dapatkan dengan mudah di sini dan langsung di kirim ke lokasimu.

Setelah paham penyebab kenapa alergi sering kambuh, ada baiknya juga kamu mengunjungi dokter kepercayaan. Kamu bisa berkonsultasi, dan mencari solusi terbaik untuk kondisi yang mengganggu ini. Dengan begitu, kamu bisa segera beraktivitas tanpa harus terganggu dengan gejala alergi yang muncul.