8 Rekomendasi Tempat Tes Alergi di Semarang

  Kamis, 18 Juli 2024 | 13:06 WIB
   Team Prosix
8-rekomendasi-tempat-tes-alergi-di-semarang_1TG.jpg

Tes alergi adalah pemeriksaan yang dilakukan untuk menentukan apakah tubuh memiliki reaksi alergi terhadap zat tertentu. Pemeriksaan ini dapat berupa tes kulit, tes darah, atau tes diet eliminasi. Tes ini dilakukan oleh seorang spesialis alergi. Nah, bagi kamu yang tinggal di kota Semarang, mungkin kamu akan membutuhkan informasi terkait tes alergi di Semarang di bawah ini.

Apa itu Alergi?

Alergi adalah kondisi di mana sistem kekebalan tubuh bereaksi berlebihan terhadap suatu zat yang ada pada lingkungan. Reaksi berlebihan ini dapat menyebabkan beberapa reaksi seperti:

  • Pilek

  • Bersin

  • Sinus tersumbat

  • Mata gatal dan berair

Zat yang menyebabkan alergi disebut dengan alergen. Secara umum terdapat tiga jenis alergen, yaitu:

  • Alergen yang dihirup dan mempengaruhi tubuh ketika bersentuhan dengan selaput lubang hidung, tenggorokan, atau paru-paru. Jenis yang paling umum adalah serbuk sari.

  • Alergen yang tertelan atau bentuk makanan. Contohnya seperti kacang tanah, kedelai, makanan laut.

  • Alergen kontak yang menghasilkan reaksi ketika bersentuhan dengan kulit. Contohnya adalah tumbuhan ivy yang menyebabkan ruam dan gatal.

Cara tes alergi adalah dengan memaparkan sejumlah kecil alergen, kemudian mencatat reaksi tubuh yang dihasilkan.

Mengapa Tes Alergi Penting untuk Dilakukan?

Sumber: Freepik

Alergi adalah salah satu kondisi kesehatan yang paling umum. Selain itu, alergi merupakan kondisi yang tidak dapat disepelekan karena dapat menyebabkan komplikasi yang parah. Ketika reaksi alergi muncul, obat alergi dapat mengatasinya, namun pada dasarnya mencegah reaksi muncul adalah hal yang lebih utama.

Dengan mengikuti tes alergi, pastinya kamu akan terbantu untuk mengetahui alergen apa yang menyebabkan kamu alergi dan dapat menghindarinya.  

Persiapan Tes Alergi

Sebelum melaksanakan pemeriksaan, dokter akan bertanya tentang riwayat kesehatan kamu secara keseluruhan. Dokter juga akan bertanya tentang gejala yang kamu alami dan bagaimana cara kamu biasa mengatasinya. Pemeriksaan fisik juga dapat dilakukan untuk mencari petunjuk lain tentang gejala yang kamu alami.

Sebelum tes dijalankan, kamu mungkin akan diperintahkan untuk berhenti sementara mengkonsumsi beberapa jenis obat yang dapat mempengaruhi hasil tes seperti: Obat antihistamin baik obat bebas maupun obat resep, jenis obat untuk mengatasi heartburn seperti famotidine, obat untuk asma seperti omalizumab, antidepresan trisiklik seperti amitriptyline, benzodiazepine seperti diazepam atau lorazepam.

Daftar Rumah Sakit dan Klinik untuk Melakukan Tes Alergi di Semarang

Sumber: Freepik

  • Siloam Hospitals, Semarang selatan

  • RS Panti Wilasa Citarum, Semarang Timur

  • RS Telogorejo, Semarang tengah

  • Columbia Asia Hospitals, Semarang barat

  • RS Hermina Pandanaran, Semarang Tengah

  • Laboratorium Klinik Prodia, Semarang

  • Laboratorium Klinik Kimia Farma, Semarang

  • Laboratorium Klinik CITO Dr. Cipto, Semarang

Adapun biaya konsultasi dokter spesialis kulit untuk sekali konsultasi berkisar antara Rp 175.000-Rp 300.000. Dengan biaya tes alergi dari Rp 100.000 sampai Rp 2.000.000 tergantung dari jenis tes alergi yang dipilih.

Langkah Selanjutnya Setelah Menerima Hasil Tes Alergi

Setelah hasil tes alergi muncul dan menyatakan bahwa kamu memiliki alergi terhadap zat tertentu, maka hal terpenting dan utama adalah menghindari pemicunya. Meski demikian, ada beberapa cara lain yang dapat dilakukan jika pemicunya sulit untuk dihindari, seperti mengenakan pakaian tertutup, tidak memakai parfum yang dapat mengundang serangga, serta membersihkan rumah secara rutin.

Namun jika alergi terlanjur muncul dan menyebabkan beberapa gejala yang membuat kamu tidak nyaman, maka dokter akan memberikan obat atau kamu dapat membeli di Apotek obat bebas yang biasa kamu konsumsi seperti antihistamin dan kortikosteroid. Bila reaksi alergi tergolong berat, kamu perlu pergi ke pusat layanan kesehatan terdekat untuk diberikan suntik epinephrine oleh dokter.

Bagaimana, sudah siap untuk memilih tempat melakukan tes alergi di Semarang? Jangan lupa untuk selalu hidup sehat agar terhindar dari kemungkinan alergi yang bisa kamu alami.