Sumber: Freepik
Alergi adalah kondisi di mana sistem kekebalan tubuh mengalami hipersensitivitas, sehingga menganggap zat asing yang sebenarnya tidak berbahaya menjadi sebuah ancaman bagi tubuh. Hal ini kemudian menyebabkan timbulnya gejala alergi seperti ruam, gatal, bentol-bentol, kulit kering, hidung gatal/tersumbat, bersin-bersin, dan mata merah. Meski bukanlah penyakit yang berbahaya, tapi gejala alergi juga bisa menjadi parah dan menyebabkan penderitanya sesak napas hingga kesadaran menurun. Namun, kamu tidak perlu khawatir, karena berbagai gejala alergi tadi dapat diatasi dengan penanganan yang tepat. Lalu bagaimana ciri-ciri alergi yang mau sembuh? Simak ulasannya berikut ini.
Sumber: Freepik
Berbagai obat alergi yang diresepkan oleh dokter kepada penyintas alergi sebenarnya bukan untuk menyembuhkan, tetapi hanya meringankan gejalanya. Pasalnya, alergi biasanya menetap seumur hidup dan gejala sewaktu-waktu bisa muncul apabila penderitanya terkena zat alergen.
Namun, ada juga yang memiliki alergi makanan tertentu di waktu kecil, tapi saat dewasa sudah tidak lagi.
Beberapa orang mungkin juga akan mengalami allergic march atau gejala alergi yang bergeser. Misalnya saja saat lahir mengidap kelainan kulit, kemudian punya masalah pada pencernaan yang diakibatkan oleh makanan, dan berakhir dengan alergi hidung/asma ketika menginjak usia anak, remaja, atau dewasa.
Kesimpulannya, alergi pada seseorang tidak bisa sembuh total. Namun, reaksi alergi bisa berkurang secara bertahap seiring dengan bertambahnya usia anak. Selain itu, menghindari pemicu alergi/zat alergen menjadi kunci penting dalam mencegah alergi kambuh.
Sumber: Freepik
Gejala alergi akan terus muncul selama seseorang terpapar zat alergen. Namun, reaksi alergi akan berangsur-angsur hilang saat kamu tidak lagi terpapar atau berada di sekitar pemicunya. Namun, substansi alergen tertentu seperti bulu binatang, tungau debu, atau serbuk sari yang menyebabkan alergi pada saluran inhalasi, bisa membuat penderitanya mengalami gejala dalam hitungan hari.
Cara efektif dalam mengendalikan alergi yang paling utama adalah dengan mencegah paparan alergen masuk ke dalam tubuh. Namun, jika gejala alergi terlanjur muncul, dokter biasanya akan memberikan resep obat alergi sesuai dengan kondisi pasien.
Setelah mendapatkan pengobatan, alergi perlahan-lahan akan sembuh yang ditandai dengan berkurangnya keluhan seperti ruam memudar, berkurangnya gatal, dan kondisi bengkak mengecil.
Namun, jika keluhan belum membaik setelah diberikan obat alergi, konsultasikan lagi hal ini kepada dokter untuk evaluasi lebih lanjut dan mengupayakan penanganan tambahan.
Proses penyembuhan alergi pada masing-masing orang tentunya memiliki waktu yang berbeda-beda. Pasalnya, reaksi alergi yang muncul juga bisa berbeda. Ada yang mengalami gejala alergi pada saluran napas, jaringan di kulit, dan bagian tubuh lainnya.
Namun, penanganan lewat terapi obat atau perawatan medis yang dilakukan secara tepat akan mempercepat proses pemulihan gejala alergi. Oleh sebab itu, segera atasi reaksi alergi yang muncul dan berkonsultasi ke dokter terkait jika perlu.
Selain itu, memutus kontak terhadap substansi penyebab gejala alergi juga harus dilakukan secara benar supaya tidak menghambat proses penyembuhan. Dengan kata lain, gejala alergi bisa segera hilang tergantung dari upaya kamu dalam mengatasinya untuk meringankan gejala yang muncul dengan obat anti alergi seperti Cetirizine. Semakin cepat kamu bertindak, maka gejala alergi bisa segera dihilangkan.
Pastikan juga untuk menaati jadwal konsumsi obat alergi yang sesuai dengan arahan supaya gejala yang dirasakan bisa segera tertangani.